Robotika Membutuhkan Pendekatan Humanis

- Editor

Senin, 17 Desember 2018

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Rumah Robot akan beroperasi pada tahun 2019 dan terbuka bagi anak usia 3 tahun hingga SMA sederajat. Harapannya, masyarakat akan semakin berminat mempelajari koding dan teknologi kecerdasan buatan.

”Rumah Robot juga sudah menandatangani nota kesepahaman dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta bulan Oktober lalu,” kata pendiri Rumah Robot, Jully Tjindrawan, dalam jumpa pers ”Transformasi Robotika Menuju Revolusi Indonesia 4.0” di Kementerian Komunikasi dan Informatika pada Sabtu (15/12/2018).

Menurut rencana, lanjutnya, pada tahun 2020 Pemprov DKI Jakarta akan menjadikan Rumah Robot sebagai tempat kegiatan intrakurikuler pembelajaran robotika dan kecerdasan buatan. Saat ini, kegiatan di Rumah Robot masih berupa ekstrakurikuler atau kegiatan di luar jam sekolah.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

KOMPAS/LARASWATI ARIADNE ANWAR–Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara menjelaskan, pemerintah akan mendatangkan School 42, lembaga pendidikan koding dan robotika dari Perancis, ke Indonesia, Sabtu (15/12/2018), di Jakarta.

Ia juga mengungkapkan, pada Maret 2019 akan dibuka Sekolah Robot. Lembaga ini khusus melatih siswa SMK selama empat bulan. Pesertanya harus melalui ujian masuk yang ketat sebelum bisa mengikuti program ini.

”Kami mencari siswa SMK dengan EQ (kecerdasan emosional) tinggi, bukan yang hanya pintar secara akademis ataupun memiliki IQ tiga digit,” ujar Jully.

Ia menerangkan, pendidikan robotika dan kecerdasan buatan membutuhkan siswa yang berintegritas tinggi. Mereka harus humanis, disiplin, jujur, dan gigih. Selain itu, mereka juga dituntut agar memiliki kreativitas serta kemampuan berimajinasi yang kuat karena melalui buah pemikiran dan karakter manusia, teknologi bisa bermanfaat untuk sesama.

Ketua Asosiasi Pengusaha Komputer Indonesia Soegiharto Santoso mengatakan, beberapa komponen masih diimpor karena belum ada yang membuat di dalam negeri. Akan tetapi, program dan perangkat lunak sudah dikembangkan di Indonesia.

Sementara itu, Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara menuturkan, pihaknya sudah menandatangani perjanjian kerja sama dengan School 42, lembaga pendidikan robotika dari Perancis. Lembaga ini menerima siswa dari segala usia, mulai dari balita hingga lansia. Mereka juga tidak menyaratkan latar belakang pendidikan tertentu.

”Tahun depan akan dibuka. Saat ini sedang dalam proses menentukan lokasi School 42 Indonesia,” lanjutnya.–LARASWATI ARIADNE ANWAR

Sumber: Kompas, 15 Desember 2018

Yuk kasih komentar pakai facebook mu yang keren

Informasi terkait

Tak Wajib Publikasi di Jurnal Scopus, Berapa Jurnal Ilmiah yang Harus Dicapai Dosen untuk Angka Kredit?
Empat Bidang Ilmu FEB UGM Masuk Peringkat 178-250 Dunia
Siap Diuji Coba, Begini Cara Kerja Internet Starlink di IKN
Riset Kulit Jeruk untuk Kanker & Tumor, Alumnus Sarjana Terapan Undip Dapat 3 Paten
Ramai soal Lulusan S2 Disebut Susah Dapat Kerja, Ini Kata Kemenaker
Lulus Predikat Cumlaude, Petrus Kasihiw Resmi Sandang Gelar Doktor Tercepat
Kemendikbudristek Kirim 17 Rektor PTN untuk Ikut Pelatihan di Korsel
Ini Beda Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Versi Jepang dan Cina
Berita ini 1 kali dibaca

Informasi terkait

Rabu, 24 April 2024 - 16:17 WIB

Tak Wajib Publikasi di Jurnal Scopus, Berapa Jurnal Ilmiah yang Harus Dicapai Dosen untuk Angka Kredit?

Rabu, 24 April 2024 - 16:13 WIB

Empat Bidang Ilmu FEB UGM Masuk Peringkat 178-250 Dunia

Rabu, 24 April 2024 - 16:09 WIB

Siap Diuji Coba, Begini Cara Kerja Internet Starlink di IKN

Rabu, 24 April 2024 - 13:24 WIB

Riset Kulit Jeruk untuk Kanker & Tumor, Alumnus Sarjana Terapan Undip Dapat 3 Paten

Rabu, 24 April 2024 - 13:20 WIB

Ramai soal Lulusan S2 Disebut Susah Dapat Kerja, Ini Kata Kemenaker

Rabu, 24 April 2024 - 13:06 WIB

Kemendikbudristek Kirim 17 Rektor PTN untuk Ikut Pelatihan di Korsel

Rabu, 24 April 2024 - 13:01 WIB

Ini Beda Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Versi Jepang dan Cina

Rabu, 24 April 2024 - 12:57 WIB

Soal Polemik Publikasi Ilmiah, Kumba Digdowiseiso Minta Semua Pihak Objektif

Berita Terbaru

Tim Gamaforce Universitas Gadjah Mada menerbangkan karya mereka yang memenangi Kontes Robot Terbang Indonesia di Lapangan Pancasila UGM, Yogyakarta, Jumat (7/12/2018). Tim yang terdiri dari mahasiswa UGM dari berbagai jurusan itu dibentuk tahun 2013 dan menjadi wadah pengembangan kemampuan para anggotanya dalam pengembangan teknologi robot terbang.

KOMPAS/FERGANATA INDRA RIATMOKO (DRA)
07-12-2018

Berita

Empat Bidang Ilmu FEB UGM Masuk Peringkat 178-250 Dunia

Rabu, 24 Apr 2024 - 16:13 WIB