Mengenal Domain .Net yang Sudah ‘Kepala Tiga’

- Editor

Selasa, 27 Oktober 2015

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Resmi diluncurkan sejak tahun 1985, tahun ini domain .net genap berusia 30 tahun. Ibaratnya, kalau di lingkungan masyarakat, ia pasti disebut sudah masuk kepala tiga. Lantas apa saja pencapaiannya?

Sebagai salah satu domain paling populer di dunia sekaligus domain yang mengawali munculnya internet yang kita kenal hari ini, domain .net diklaim masih menjadi salah magnet pebisnis untuk menggaet konsumen.

Domain .net adalah salah satu domain tingkat atas/generic top-level domain (gTLD) kedua terbesar setelah domain .com, dengan sekitar 15 juta nama domain .net yang resmi terdaftar.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sebagai perbandingan, jumlah tersebut setara dengan kombinasi jumlah populasi Los Angeles, Barcelona, Paris, dan Hong Kong. Secara global, domain .net telah terpasang di lebih 200 negara dan tersedia dalam lebih dari 400 bahasa.

Di samping itu, domain .net juga memiliki beberapa kesamaan dengan domain .com. Kedua domain tersebut dibuat pada hari yang sama, yaitu pada 1 Januari 1985 dan sama-sama ditenagai oleh Verisign.

net-150x150Ditinjau dari perspektif bisnis, domain .net dikatakan salah satu ekstensi nama domain dengan nilai komersil tinggi di aftermarket, sebuah pasar tempat penjualan maupun pembelian nama domain yang sudah teregistrasi. Data menunjukkan bahwa domain .net memiliki penjualan gTLD terbesar di aftermarket setelah domain .com. Rata-rata nilai jual domain .net di aftermarket berkisar USD 1.850 dolar atau sekitar Rp 24 juta.

Dimana hingga saat ini penjualan domain .net tertinggi diraih oleh mobile.net dengan nilai jual sebesar USD 500.000 atau sekitar Rp 6,5 miliar. Sementara sejarah mencatat, Nordu.net merupakan nama domain .net pertama yang dibuat.

Menggunakan kata kunci dalam nama domain dapat membantu mendapatkan perhatian konsumen dengan penekanan pada istilah paling populer, lokasi, atau aspek utama dari sebuah bisnis.

Kenyataannya, nama domain yang mengandung kata kunci dapat meningkatkan jumlah klik pada halaman hasil penelusuran search engine. Selama kuartal pertama tahun 2015, terdapat 10 kata kunci yang populer digunakan untuk pendaftaran domain .net, yaitu find, snow, search, hemp, drone, stem, level, option, apple, dan ticket.

Di samping nilai jual dan daya tarik yang dimiliki domain .net, masih terdapat beberapa fakta menarik dari domain tersebut. Laporan dari Verisign menunjukkan bahwa rata-rata panjang dari sebuah nama domain .net ialah 12 karakter.

Dalam penentuan nama, siapapun dapat mendaftarkan nama domain .net yang kreatif dan mudah diingat hingga 63 karakter. Lebih uniknya lagi, terdapat 63 nama domain .net terdaftar yang memiliki nama sepanjang 63 karakter.

(ash/rns)

Ardhi Suryadi – detikinet

Sumber: detik.com, Minggu, 25/10/2015

Yuk kasih komentar pakai facebook mu yang keren

Informasi terkait

Tak Wajib Publikasi di Jurnal Scopus, Berapa Jurnal Ilmiah yang Harus Dicapai Dosen untuk Angka Kredit?
Empat Bidang Ilmu FEB UGM Masuk Peringkat 178-250 Dunia
Siap Diuji Coba, Begini Cara Kerja Internet Starlink di IKN
Riset Kulit Jeruk untuk Kanker & Tumor, Alumnus Sarjana Terapan Undip Dapat 3 Paten
Ramai soal Lulusan S2 Disebut Susah Dapat Kerja, Ini Kata Kemenaker
Lulus Predikat Cumlaude, Petrus Kasihiw Resmi Sandang Gelar Doktor Tercepat
Kemendikbudristek Kirim 17 Rektor PTN untuk Ikut Pelatihan di Korsel
Ini Beda Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Versi Jepang dan Cina
Berita ini 1 kali dibaca

Informasi terkait

Rabu, 24 April 2024 - 16:17 WIB

Tak Wajib Publikasi di Jurnal Scopus, Berapa Jurnal Ilmiah yang Harus Dicapai Dosen untuk Angka Kredit?

Rabu, 24 April 2024 - 16:13 WIB

Empat Bidang Ilmu FEB UGM Masuk Peringkat 178-250 Dunia

Rabu, 24 April 2024 - 16:09 WIB

Siap Diuji Coba, Begini Cara Kerja Internet Starlink di IKN

Rabu, 24 April 2024 - 13:24 WIB

Riset Kulit Jeruk untuk Kanker & Tumor, Alumnus Sarjana Terapan Undip Dapat 3 Paten

Rabu, 24 April 2024 - 13:20 WIB

Ramai soal Lulusan S2 Disebut Susah Dapat Kerja, Ini Kata Kemenaker

Rabu, 24 April 2024 - 13:06 WIB

Kemendikbudristek Kirim 17 Rektor PTN untuk Ikut Pelatihan di Korsel

Rabu, 24 April 2024 - 13:01 WIB

Ini Beda Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Versi Jepang dan Cina

Rabu, 24 April 2024 - 12:57 WIB

Soal Polemik Publikasi Ilmiah, Kumba Digdowiseiso Minta Semua Pihak Objektif

Berita Terbaru

Tim Gamaforce Universitas Gadjah Mada menerbangkan karya mereka yang memenangi Kontes Robot Terbang Indonesia di Lapangan Pancasila UGM, Yogyakarta, Jumat (7/12/2018). Tim yang terdiri dari mahasiswa UGM dari berbagai jurusan itu dibentuk tahun 2013 dan menjadi wadah pengembangan kemampuan para anggotanya dalam pengembangan teknologi robot terbang.

KOMPAS/FERGANATA INDRA RIATMOKO (DRA)
07-12-2018

Berita

Empat Bidang Ilmu FEB UGM Masuk Peringkat 178-250 Dunia

Rabu, 24 Apr 2024 - 16:13 WIB