Arkeologi; Minim Dana, Penelitian Tetap Dilanjutkan

- Editor

Rabu, 11 Juni 2014

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Di tengah keterbatasan dana, Pusat Arkeologi Nasional tetap akan melanjutkan penelitian situs Goa Harimau di Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan. Agar penelitian berjalan, Pusat Arkeologi Nasional berencana menggandeng peneliti luar negeri dengan berpegang pada nota kesepakatan bersama yang jelas dan prinsip kerja sama yang sejajar.

Arkeolog prasejarah Pusat Arkeologi Nasional (Arkenas), Harry Truman Simanjuntak, mengatakan, ekskavasi 78 individu Homo sapiens di situs Goa Harimau merupakan penemuan luar biasa. Sebab, selama ini jejak-jejak Homo sapiens tidak pernah terdeteksi di Sumatera. Karena itu, sangat disayangkan jika penelitian dihentikan hanya karena keterbatasan dana.

”Kami kini gencar membuka kerja sama dengan peneliti atau penyandang dana luar negeri. Kalau hanya mengandalkan dana pemerintah yang terbatas, sulit diharapkan hasil penelitian yang menyeluruh,” kata Truman, Selasa (10/6), di Jakarta.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Tahun depan, Arkenas melanjutkan ekskavasi Goa Harimau dengan memperdalam penggalian vertikal hingga tak ditemukan lagi sisa-sisa aktivitas manusia. Dengan demikian, akan terdeteksi berapa usia tertua manusia prasejarah yang pernah tinggal di sana.

”Bulan lalu, ekskavasi vertikal baru mencapai kedalaman sekitar 5 meter dan masih banyak ditemukan serpihan batu obsidian, alat pipisan, dan alat tumbuk. Kami akan gali lagi sampai tanah steril,” ujarnya.

Tahun 2013, anggaran penelitian situs Goa Harimau hanya Rp 200 juta. Padahal, idealnya dibutuhkan dana sekitar Rp 1 miliar untuk penelitian satu situs saja.

Tegas dalam kesepakatan
Agar tak mengulang kasus Liang Bua, Flores, Nusa Tenggara Timur, yang hasil penelitiannya diumumkan peneliti Australia secara sepihak, Truman menerapkan ketegasan sejak awal penandatanganan kerja sama dengan pihak asing. Sebagai tuan rumah penelitian, dirinya harus tegas menghadapi mitra asing. Jangan sampai mereka mencari peluang untuk kepentingan sendiri tanpa berlandaskan etika.

Dua tahun lalu dalam ekskavasi situs kubur Painhaka di Flores, Truman mengusir peneliti asal Perancis karena yang bersangkutan mendiskriminasikan peneliti lokal. Hal serupa juga pernah dilakukan Truman saat melaksanakan penelitian tradisi asli Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat, beberapa tahun lalu.

”Karena mereka membiayai penelitian, di lapangan mereka bersikap sewenang-wenang dan merasa lebih tinggi. Tanpa basa-basi, mereka langsung kami suruh pulang. Bagaimanapun pola kerja sama harus tetap sejajar, tidak ada yang lebih tinggi atau lebih rendah karena semua pihak memiliki andil yang sama penting,” katanya.

Ketua Tim Penelitian Arkeologi Maritim Arkenas Priyatno Hadi mengatakan, bulan ini, pencarian buritan kapal selam Jerman Nazi jenis U-Boot (unterseeboot) di perairan Taman Nasional Karimunjawa di Laut Jawa tertunda karena keterbatasan dana. Akibatnya, misteri operasi rahasia Jerman di Indonesia pada Perang Dunia II belum sepenuhnya terungkap. (ABK)

Sumber: Kompas, 11 Juni 2014

Yuk kasih komentar pakai facebook mu yang keren

Informasi terkait

Baru 24 Tahun, Maya Nabila Sudah Raih Gelar Doktor dari ITB
Metode Sainte Lague, Cara Hitung Kursi Pileg Pemilu 2024 dan Ilustrasinya
Jack Ma Ditendang dari Perusahaannya Sendiri
PT INKA Fokus pada Kereta Api Teknologi Smart Green, Mesin Bertenaga Air Hidrogen
7 Sesar Aktif di Jawa Barat: Nama, Lokasi, dan Sejarah Kegempaannya
Anak Non SMA Jangan Kecil Hati, Ini 7 Jalur Masuk UGM Khusus Lulusan SMK
Red Walet Majukan Aeromodelling dan Dunia Kedirgantaraan Indonesia
Penerima Nobel Fisika sepanjang waktu
Berita ini 2 kali dibaca

Informasi terkait

Senin, 1 April 2024 - 11:07 WIB

Baru 24 Tahun, Maya Nabila Sudah Raih Gelar Doktor dari ITB

Rabu, 21 Februari 2024 - 07:30 WIB

Metode Sainte Lague, Cara Hitung Kursi Pileg Pemilu 2024 dan Ilustrasinya

Rabu, 7 Februari 2024 - 14:23 WIB

Jack Ma Ditendang dari Perusahaannya Sendiri

Rabu, 7 Februari 2024 - 14:17 WIB

PT INKA Fokus pada Kereta Api Teknologi Smart Green, Mesin Bertenaga Air Hidrogen

Rabu, 7 Februari 2024 - 14:09 WIB

7 Sesar Aktif di Jawa Barat: Nama, Lokasi, dan Sejarah Kegempaannya

Rabu, 3 Januari 2024 - 17:34 WIB

Red Walet Majukan Aeromodelling dan Dunia Kedirgantaraan Indonesia

Minggu, 24 Desember 2023 - 15:27 WIB

Penerima Nobel Fisika sepanjang waktu

Selasa, 21 November 2023 - 07:52 WIB

Madura di Mata Guru Besar UTM Profesor Khoirul Rosyadi, Perubahan Sosial Lunturkan Kebudayaan Taretan Dibi’

Berita Terbaru

US-POLITICS-TRUMP

Berita

Jack Ma Ditendang dari Perusahaannya Sendiri

Rabu, 7 Feb 2024 - 14:23 WIB