BJ Habibie Technology Award bagi Nurul

- Editor

Jumat, 22 Agustus 2014

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Nurul Taufiqu Rochman memperoleh penghargaan inovasi teknologi Bacharuddin Jusuf Habibie Technology Award 2014. Ia berdedikasi dan menghasilkan manfaat nyata lewat inovasi-inovasi nanoteknologi.

”Pak Nurul tidak hanya membuat penemuan, tetapi juga inovasi agar penemuan bisa diaplikasikan industri dan digunakan masyarakat. Ini tidak mudah karena juga butuh jiwa kewirausahaan,” kata Kepala Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi Unggul Priyanto, di Jakarta, Kamis (21/8).

Nurul yang juga Kepala Pusat Inovasi Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia telah memublikasikan 15 hak kekayaan intelektual berupa hak cipta dan merek bidang nanoteknologi. Tujuh di antaranya telah diaplikasikan industri.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Nanoteknologi adalah teknologi rekayasa partikel material berukuran sepermiliar meter menjadi material baru dengan fungsi lebih istimewa dan sesuai dengan yang dikehendaki. Penerapan teknologi ini meningkatkan nilai tambah sumber daya alam Indonesia guna memperkuat daya saing industri nasional.

nurul-MNI-01Nurul mempelajari nanoteknologi dan rekayasa produksi pada jenjang sarjana, magister, dan doktor di Universitas Kagoshima, Jepang. Studi doktoral bidang manajemen dan bisnis di Institut Pertanian Bogor.

”Dengan tambahan ilmu manajemen dan bisnis, saya mendapat teori persaingan usaha serta pemasaran. Saya bisa lebih tahu kebutuhan industri,” kata Nurul. Ia juga aktif menggaet industri, tidak hanya menunggu.

Tiga tahun lalu, ia menyurvei pasir besi (besi oksida) untuk pigmen pewarna merah cat yang digunakan salah satu industri cat di Cibinong. Ia membuat bahan itu dengan nanoteknologi.

Dua kilogram bahan yang ia hasilkan dicoba industri itu. Hasilnya, bahan buatannya lebih tahan korosi (karat) dari yang biasa digunakan. Harganya pun lebih murah 0,5 dollar AS per kg, menjadi sekitar 1 dollar AS (setara Rp 11.707) per kg. ”Mereka lalu minta 5 ton,” ujar Nurul.

Selanjutnya, ia mencari pemodal guna mendirikan pabrik pigmen pewarna merah cat agar bisa produksi massal. Menurut rencana, pabrik akan beroperasi di daerah Cibubur, Jakarta Timur.

Menurut Unggul, nanoteknologi sebagai teknologi maju sangat bermanfaat untuk segala bidang, termasuk pertanian, kosmetik, dan obat-obatan. Namun, pengembangan teknologi itu di Indonesia tergolong terlambat. ”Singapura, Malaysia, dan Thailand lebih dulu mengembangkan,” tuturnya. (A03)

Sumber: Kompas, 22 Agustus 2014

Yuk kasih komentar pakai facebook mu yang keren

Informasi terkait

Metode Sainte Lague, Cara Hitung Kursi Pileg Pemilu 2024 dan Ilustrasinya
Jack Ma Ditendang dari Perusahaannya Sendiri
PT INKA Fokus pada Kereta Api Teknologi Smart Green, Mesin Bertenaga Air Hidrogen
7 Sesar Aktif di Jawa Barat: Nama, Lokasi, dan Sejarah Kegempaannya
Anak Non SMA Jangan Kecil Hati, Ini 7 Jalur Masuk UGM Khusus Lulusan SMK
Red Walet Majukan Aeromodelling dan Dunia Kedirgantaraan Indonesia
Penerima Nobel Fisika sepanjang waktu
Madura di Mata Guru Besar UTM Profesor Khoirul Rosyadi, Perubahan Sosial Lunturkan Kebudayaan Taretan Dibi’
Berita ini 5 kali dibaca

Informasi terkait

Rabu, 21 Februari 2024 - 07:30 WIB

Metode Sainte Lague, Cara Hitung Kursi Pileg Pemilu 2024 dan Ilustrasinya

Rabu, 7 Februari 2024 - 14:23 WIB

Jack Ma Ditendang dari Perusahaannya Sendiri

Rabu, 7 Februari 2024 - 14:17 WIB

PT INKA Fokus pada Kereta Api Teknologi Smart Green, Mesin Bertenaga Air Hidrogen

Rabu, 7 Februari 2024 - 14:09 WIB

7 Sesar Aktif di Jawa Barat: Nama, Lokasi, dan Sejarah Kegempaannya

Rabu, 7 Februari 2024 - 13:56 WIB

Anak Non SMA Jangan Kecil Hati, Ini 7 Jalur Masuk UGM Khusus Lulusan SMK

Minggu, 24 Desember 2023 - 15:27 WIB

Penerima Nobel Fisika sepanjang waktu

Selasa, 21 November 2023 - 07:52 WIB

Madura di Mata Guru Besar UTM Profesor Khoirul Rosyadi, Perubahan Sosial Lunturkan Kebudayaan Taretan Dibi’

Senin, 13 November 2023 - 13:59 WIB

Meneladani Prof. Dr. Bambang Hariyadi, Guru Besar UTM, Asal Pamekasan, dalam Memperjuangkan Pendidikan

Berita Terbaru

US-POLITICS-TRUMP

Berita

Jack Ma Ditendang dari Perusahaannya Sendiri

Rabu, 7 Feb 2024 - 14:23 WIB