SQ Segera Operasikan Airbus A350-900

- Editor

Kamis, 15 Oktober 2015

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta dan Kualalumpur akan dijadikan Singapore Airlines sebagai tempat mengenalkan dan uji coba pesawat baru Airbus A350-900 sebelum nantinya secara teratur akan melayani penerbangan ke Amsterdam pada April 2016. Pesawat berbadan lebar ini akan datang pada Januari 2016.

“Pesawat baru ini merupakan komitmen jangka panjang kami untuk mengoperasikan pesawat baru dan modern. Pesawat yang irit konsumsi bahan bakar ini akan memberikan peluang pembukaan rute baru, memperluas jaringan, dan memperkuat Singapura sebagai titik kumpul penerbangan,” kata Senior Vice President Marketing Planning Singapore Airlines Lee Wen Fen saat melihat pesawat A350-900 yang sedang dirakit di Toulouse, Perancis, Senin (12/10), seperti dilaporkan wartawan Kompas,Heru Sri Kumoro.

Pada 2016, Singapore Airlines akan menerima kiriman 11 pesawat A350-900 secara bertahap. Jumlah tersebut merupakan bagian dari 63 pesawat yang pasti dipesan dan memiliki opsi memesan 20 unit lagi jika diperlukan. Sampai April 2016, diharapkan tiga pesawat sudah bisa dikirimkan. Pesawat ini akan dilengkapi dengan kelas bisnis, ekonomi premium, dan ekonomi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ekonomi premium merupakan kelas yang relatif baru dikenalkan. Kelas ini merupakan kelas antara bisnis kelas dan ekonomi kelas.

8ae6c8bf2a7440b8a0e2277f69e6f5ddKOMPAS/HERU SRI KUMORO–Proses akhir pengecatan pesawat Airbus A350-900 pesanan maskapai penerbangan Singapore Airlines di Toulouse, Perancis, Senin (12/10). Singapore Airlines memesan 63 pesawat berbadan lebar ini. Menurut rencana, pengiriman pertama akan dilakukan awal 2016. Airbus A350-900 diklaim sebagai pesawat yang irit bahan bakar, lebih lapang, dan nyaman.

“Saat ini mulai tumbuh konsumen yang mengharapkan layanan seperti kelas bisnis, tetapi dengan harga yang tidak terlalu mahal. Kelas ini kita harapkan akan menjawab kebutuhan tersebut,” tambah Lee Wen Fen.

Singapore Airlines merupakan maskapai penerbangan kelima yang menggunakan pesawat badan lebar ini. Maskapai penerbangan lain yang telah menggunakan A350-900, yaitu Qatar Airways, Vietnam Airlines, Finnair, dan Latam Airlines.

Dipesan
Kepala Pemasaran Produk Airbus A350 Maria Luisa Ugena mengatakan, sampai September 2015 A-350 sudah dipesan 783 unit dan 7 unit telah dikirimkan kepada pemesan. “Untuk merakit pesawat tipe ini, Airbus menyediakan lahan seluas 11 hektar,” kata Maria.

Saat Kompas berkunjung ke markas Airbus di Toulouse, A350-900 pesanan Singapore Airlines sudah dalam tahap akhir pengecatan. Sebagian badan pesawat ditutupi kertas coklat. Beberapa pekerja sibuk membuka sebagian selubung kertas untuk ditunjukkan kepada wartawan dan perwakilan maskapai pemesan. Mesin belum dipasang di badan pesawat.
———–
Versi cetak artikel ini terbit di harian Kompas edisi 15 Oktober 2015, di halaman 19 dengan judul “SQ Segera Operasikan Airbus A350-900”.

Yuk kasih komentar pakai facebook mu yang keren

Informasi terkait

Baru 24 Tahun, Maya Nabila Sudah Raih Gelar Doktor dari ITB
Metode Sainte Lague, Cara Hitung Kursi Pileg Pemilu 2024 dan Ilustrasinya
Jack Ma Ditendang dari Perusahaannya Sendiri
PT INKA Fokus pada Kereta Api Teknologi Smart Green, Mesin Bertenaga Air Hidrogen
7 Sesar Aktif di Jawa Barat: Nama, Lokasi, dan Sejarah Kegempaannya
Anak Non SMA Jangan Kecil Hati, Ini 7 Jalur Masuk UGM Khusus Lulusan SMK
Red Walet Majukan Aeromodelling dan Dunia Kedirgantaraan Indonesia
Penerima Nobel Fisika sepanjang waktu
Berita ini 7 kali dibaca

Informasi terkait

Senin, 1 April 2024 - 11:07 WIB

Baru 24 Tahun, Maya Nabila Sudah Raih Gelar Doktor dari ITB

Rabu, 21 Februari 2024 - 07:30 WIB

Metode Sainte Lague, Cara Hitung Kursi Pileg Pemilu 2024 dan Ilustrasinya

Rabu, 7 Februari 2024 - 14:23 WIB

Jack Ma Ditendang dari Perusahaannya Sendiri

Rabu, 7 Februari 2024 - 14:17 WIB

PT INKA Fokus pada Kereta Api Teknologi Smart Green, Mesin Bertenaga Air Hidrogen

Rabu, 7 Februari 2024 - 14:09 WIB

7 Sesar Aktif di Jawa Barat: Nama, Lokasi, dan Sejarah Kegempaannya

Rabu, 3 Januari 2024 - 17:34 WIB

Red Walet Majukan Aeromodelling dan Dunia Kedirgantaraan Indonesia

Minggu, 24 Desember 2023 - 15:27 WIB

Penerima Nobel Fisika sepanjang waktu

Selasa, 21 November 2023 - 07:52 WIB

Madura di Mata Guru Besar UTM Profesor Khoirul Rosyadi, Perubahan Sosial Lunturkan Kebudayaan Taretan Dibi’

Berita Terbaru

US-POLITICS-TRUMP

Berita

Jack Ma Ditendang dari Perusahaannya Sendiri

Rabu, 7 Feb 2024 - 14:23 WIB