Indonesia Serius Restorasi Gambut

- Editor

Kamis, 4 Februari 2016

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pemerintah Indonesia menegaskan keseriusannya merestorasi lahan gambut dengan melibatkan para pemangku kepentingan. Pemerintah melalui Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan bersama Badan Restorasi Gambut bertekad mengembalikan fungsi ekosistem gambut yang rusak karena salah kelola.

Presiden Joko Widodo menegaskan itu saat menerima Menteri Perubahan Iklim dan Lingkungan Hidup Norwegia Vidar Helgesen di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (3/2). Presiden didampingi Menteri LHK Siti Nurbaya Bakar, Kepala Badan Restorasi Gambut (BRG) Nazir Foead, dan Staf Khusus Presiden Bidang Informasi Johan Budi.

Pemerintah menegaskan telah mengambil kebijakan moratorium izin di rawa gambut. “Presiden tegas menyatakan bahwa selama moratorium tidak boleh lagi ada izin baru di lahan gambut dan tidak boleh lagi ada pembukaan lahan baru di lahan gambut yang sudah ada izinnya,” kata Siti Nurbaya. Dalam pertemuan itu, Vidar mengapresiasi kebijakan moratorium Indonesia.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Menjaga rawa gambut dari konversi sangat penting untuk pencegahan kebakaran yang menimbulkan emisi. Kami pun siap mendukung restorasi gambut secara penuh,” kata Helgesen dalam pertemuan sebelumnya dengan Menteri LHK.

Mengenai penanganan kebakaran lahan dan hutan, kata Siti, pihak Norwegia melihat telah ada upaya serius mengatasi itu.

Terkait itu, pekan depan tim dari Norwegia yang terdiri atas para ahli akan datang ke Indonesia. Mereka intensif menggelar pembicaraan dengan BRG di Jakarta. Norwegia sepakat memperkuat kerja sama menangani lahan gambut di Indonesia.

Selain membicarakan gambut, pertemuan Vidar dengan Presiden juga mendiskusikan kehutanan, penegakan hukum, dan moratorium. Indonesia dan Norwegia telah menandatangani kerja sama pengurangan emisi dari sektor kehutanan lewat program pengurangan emisi dari deforestasi dan degradasi lahan (REDD+).

Surat perjanjian (letter of intent) kerja sama ditandatangani Menteri Luar Negeri Marty Natalegawa dan Menteri Lingkungan Hidup Norwegia Erik Solheim, 27 Mei 2010 di Oslo, Norwegia. Norwegia siap memberikan hibah 1 miliar dollar AS untuk upaya penurunan emisi karbon sektor kehutanan.

Menurut Direktur Jenderal Pengendalian Perubahan Iklim KLHK Nur Masripatin, dari 1 miliar dollar AS yang diniatkan Norwegia telah digunakan 50 juta dollar AS untuk Satgas REDD (30 juta dollar AS) dan Badan Pengelolaan REDD+ (20 juta dollar AS). Saat ini dialokasikan 11 juta dollar AS, mayoritas untuk membangun sekat kanal di Jambi, Riau, Sumsel, Kalteng, dan Kalbar. (HAM/NDY/ICH)
———–
Versi cetak artikel ini terbit di harian Kompas edisi 4 Februari 2016, di halaman 14 dengan judul “Indonesia Serius Restorasi Gambut”.

Yuk kasih komentar pakai facebook mu yang keren

Informasi terkait

Metode Sainte Lague, Cara Hitung Kursi Pileg Pemilu 2024 dan Ilustrasinya
Jack Ma Ditendang dari Perusahaannya Sendiri
PT INKA Fokus pada Kereta Api Teknologi Smart Green, Mesin Bertenaga Air Hidrogen
7 Sesar Aktif di Jawa Barat: Nama, Lokasi, dan Sejarah Kegempaannya
Anak Non SMA Jangan Kecil Hati, Ini 7 Jalur Masuk UGM Khusus Lulusan SMK
Red Walet Majukan Aeromodelling dan Dunia Kedirgantaraan Indonesia
Penerima Nobel Fisika sepanjang waktu
Madura di Mata Guru Besar UTM Profesor Khoirul Rosyadi, Perubahan Sosial Lunturkan Kebudayaan Taretan Dibi’
Berita ini 1 kali dibaca

Informasi terkait

Rabu, 21 Februari 2024 - 07:30 WIB

Metode Sainte Lague, Cara Hitung Kursi Pileg Pemilu 2024 dan Ilustrasinya

Rabu, 7 Februari 2024 - 14:23 WIB

Jack Ma Ditendang dari Perusahaannya Sendiri

Rabu, 7 Februari 2024 - 14:17 WIB

PT INKA Fokus pada Kereta Api Teknologi Smart Green, Mesin Bertenaga Air Hidrogen

Rabu, 7 Februari 2024 - 14:09 WIB

7 Sesar Aktif di Jawa Barat: Nama, Lokasi, dan Sejarah Kegempaannya

Rabu, 7 Februari 2024 - 13:56 WIB

Anak Non SMA Jangan Kecil Hati, Ini 7 Jalur Masuk UGM Khusus Lulusan SMK

Minggu, 24 Desember 2023 - 15:27 WIB

Penerima Nobel Fisika sepanjang waktu

Selasa, 21 November 2023 - 07:52 WIB

Madura di Mata Guru Besar UTM Profesor Khoirul Rosyadi, Perubahan Sosial Lunturkan Kebudayaan Taretan Dibi’

Senin, 13 November 2023 - 13:59 WIB

Meneladani Prof. Dr. Bambang Hariyadi, Guru Besar UTM, Asal Pamekasan, dalam Memperjuangkan Pendidikan

Berita Terbaru

US-POLITICS-TRUMP

Berita

Jack Ma Ditendang dari Perusahaannya Sendiri

Rabu, 7 Feb 2024 - 14:23 WIB